
Penyerahan Komponen Hitachi kepada SMK Negeri 1 Ngawen
PT Hexindo Adiperkasa Tbk mendonasikan sejumlah komponen excavator Hitachi ZX210F kepada SMK Negeri 1 Ngawen, Yogyakarta. Simbolis penyerahan tersebut dilakukan di kantor pusat Hexindo di Jakarta dan diserahkan oleh Direktur Product Support Bapak Teru Karahashi kepada kepada pihak sekolah yang diwakilkan Kepala Departemen Teknik Alat Berat Bapak Sardjono. Penyerahan ini turut pula disaksikan oleh Direktur Business Development Bapak Nobuyasu Hagiwara serta perwakilan manajemen Hexindo lainnya.